Jumat, 1 April 2011 pukul 19.00-21.00 WIB, Piscator Seafood Buffet – Epicentrumwalk, Kuningan, penuh dengan para cosmoners yang ramai menghadiri event live on air Happy Hour bertajuk “Energy Makeover”.
Happy Hour yang dipandu oleh duo MC Lala Tangkudung dan Airlangga Panega ini menghadirkan Dr. Grace Judio Kahl, Msc, MH, CHt sebagai spoke person yang akan mengupas masalah-masalah seputar problem gaya hidup wanita pekerja saat ini yang berdampak pada menurunnya metabolisme tubuh serta menimbulkan problem Berat Badan.
Acara yang disponsori oleh Soyjoy ini, fruit soy bar yang lezat dan tepat sekali menjadi pilihan cemilan untuk wanita yang menginginkan berat badan ideal, menghadirkan pula bintang tamu yaitu Hilyani Hidranto, seorang model & presenter yang juga berjuang menerapkan gaya hidup sehat pada pekerjaannya sehari-hari.
Seru, Rame, edukatif dan tentunya banyak hadiah! itulah yang menggambarkan acara ini. Semua cosmoners pulang dengan berbekal ilmu hidup sehat dari Dr. Grace, keseruan temu bareng sesama cosmoners, perut kenyang dengan santapan menu seafood di piscator dan tentu saja goodie bag soyjoy untuk cemilan sehat mereka!
sampai bertemu lagi di acara sehat berikutnya!